PEMERIKSA SPI UIN MAKASSAR MENJADI NARASUMBER PADA BIMTEK PENGUATAN SPI IAKN AMBON

Nov 3, 2019

*Syarif SM.

Sabtu, 2 November 2019 bertempat di Hotel Pacific, Kota Ambon, Institut Agama Kristen Negeri (IAKN) Ambon menyelenggarakan Bimbingan Teknis Penguatan Kapasitas SDM SPI. Pada kegiatan tersebut bertindak sebagai narasumber, Syarif Syahrir Malle, SE., M.Si. auditor SPI UIN Alauddin Makassar. Di hadapan peserta Bimtek yang berjumlah 52 orang, Syarif membawakan 2 materi yakni Pedoman Penyusunan TOR, RAB, dan Pelaporan LPJ serta materi kedua, Overview SPI: Kasus yang sering berulang terjadi di PTKN.

Bimtek SPI tersebut dibuka oleh Rektor IAKN Ambon, Dr. Agusthina Ch. Kakiay, M.Si yang dihadiri oleh Wakil Rektor I Dr. Y.Z. Rumahuru, MA, Wakil Rektor II W.Y. Tiwery, D.Th dan Kabiro AUAK Drs. U. Rahangmetan, M.Th, para Pimpinan Fakultas, pejabat Eselon III dan IV di lingkungan IAKN Ambon. Dalam sambutannya, Rektor IAKN Ambon menjelaskan bahwa sejak tahun 2017 kampus ini sering mendatangkan para Narasumber baik dari perguruan tinggi maupun Inspektorat dalam rangka penguatan SPI “setiap tahun kami semakin memperkuat SPI dan memberi pemahaman tentang tugas-tugas SPI” tandas Kakiay.

Rektor berharap dengan adanya BIMTEK ini SPI semakin kuat dan para pengelola keuangan mendapatkan masukan yang berharga supaya kedepannya pengelolaan keuangan negara di kampus IAKN Ambon menjadi semakin baik. Senada dengan Rektor, Syarif juga berharap kegiatan ini membawa manfaat serta kehadiran SPI UIN Alauddin Makassar dapat berkontribusi bagi pengembangan SPI di satker lain, khususnya wilayah Indonesia Timur.

“Saya bersyukur menjadi representasi UIN Alauddin Makassar berbicara di luar. Tentunya SPI UIN Alauddin Makassar sudah menjadi salah satu destinasi diskusi dan sharing ilmu bagi teman-teman dari PTKN lain, ini patut kita syukuri dan mari terus mengembangkan diri, demi kemajuan lembaga dan satker”

 

spi_admin

spi_admin

0 Comments

Submit a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *