BENCHMARK SPI STAKPN AMBON

Mar 13, 2017

*Syamsuddin

Rombongan Sekolah Tinggi Agama Kristen Protestan (STAKPN) Ambon yang terdiri Kepala Bagian Administrasi Umum, Keuangan dan Akademik (Kabag AUKK),  Ketua dan Sekretaris Satuan Pemeriksa Internal (SPI), dan Kasubag Perencanaan Keuangan dalam rangka studi banding di UIN Alauddin Makassar disambut langsung oleh Wakil Rektor II UIN Alauddin Makassar pada tanggal 8 Maret 2017.

Setelah penyambutan dan penerimaan resmi oleh Wakil Rektor II Prof. Dr. Lomba Sultan, M.A., dilanjutkan dengan bincang hangat kedua belah pihak. Yang menarik dari kunjungan ini adalah karena mengingat ini kali pertama STAKPN Ambon Ke UIN Alauddin Makassar. Memasuki sesi diskusi benchmark tentang kedudukan, fungsi dan tugas SPI di UIN Alauddin Makassar, Ketua SPI UIN Alauddin Makassar Dr. Hj. Salmah Said, SE. M.Fin Mgmt., M.Si menjelaskan banyak hal terkait program kerja yang telah dilakukan pada tahun 2016 dan agenda kerja di Tahun 2017, serta sharing pengalaman kondisi SPI STAKPN Ambon.

Ketua SPI STAKPN Ambon Ibu Herly mengungkapkan bahwa SPI STAKPN Ambon baru terbentuk dan sedang akan memulai perannya, olehnya itu SPI STAKPN Ambon melakukan Kunjugan Kerja di berbagai SPI di bawah lingkungan Kementerian Agama, salah satunya di SPI UIN Alauddin Makassar.

 

 

21148480_10209749540282295_201072341_n 21151058_10209749540322296_1792243549_n 21175371_10209749539842284_121865201_n 21208426_10209749540922311_64504789_n

spi_admin

spi_admin

0 Comments

Submit a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

15 − eleven =